Asik Berfoto, Pria Asal Palembang Ini Hilang Diterjang Ombak di Pantai Siung Gunungkidul ~ Headline.co.id (Gunungkidul). Seorang pria asal Palembang hilang terbawa ombak di Pantai Siung tepatnya di Batumuncar Pantai Siung, Purwodadi, Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta pada Selasa (29/3/2022).
Baca juga: Tegakkan Perda Kawasan Tanpa Rokok, Satpol PP Lakukan Pengawasan 13 Ritel di Cimanggis
Berdasarkan laporan yang diterima Headline.co.id bahwa satu korban tersebut bernama Sapuan. Sapuan bersama dengan rekannya Imron Rosadi sedang asyik berfoto di Bebatuan Muncar Pantai Siung, tiba-tiba datang gelombang besar dan menghantam korban sehingga mengakibatkan korban terjatuh ke air dan terseret arus ke tengah.
Sebelumnya personil jaga sudah berlari dengan meniup peluit kepada korban dan temannya namun tidak mendengar. Diketahui korban dan temannya berasal dari Palembang, Sumatera Selatan namun bekerja sebagai Koki di sebuah Restoran Solo.
Sebelum kejadian, personil jaga berlari ke arah korban dengan meniup peluit namun korban tidak mendengar. Sehingga pada saat personil SAR sampai di TKP, korban sudah terhantam gelombang dan jatuh ke laut terseret ombak. Personil SAR segera menurunkan perahu dan jetski untuk melakukan pencarian dan pertolongan. Namun sampai saat ini belum diketemukan. Dalam pencarian melibatkan 25 personil SARLINMAS wilayah ops I.
Baca juga: Guru Besar UGM Tuturkan Teknologi Reproduksi IVEP Miliki Keunggulan dan Menjanjikan