HeadLine.co.id (Jakarta) – Pemerintah mengumumkan perkembangan kasus terbaru virus Corona di Indonesia pada Kamis (30/4). Tercatat kasus positif Corona di Indonesia sebanyak 10.118 kasus dengan rincian 1.522 dinyatakan sembuh dan 792 meninggal.
Baca juga: Ringankan Beban Masyrakat, PT KAI (Persero) Bagikan 10.000 Paket Sembako Gratis Secara Serentak
Achmad Yurianto selaku juru bicara pemerintah untuk penanganan virus Corona juga mengatakan sebanyak 89 laboratorium sudah aktif melakukan pemeriksaan.
“89 Laboratorium sudah aktif melakukan pemeriksaan,” ucapnya.
Baca juga: EVP Daop 6 Yogyakarta Melepas Bantuan Bina Lingkungan dari CSR PT KAI
Jumlah kasus positif mengalami peningkatan sebanyak 347 kasus menjadi 10.118. Pasien yang dinyatakan sembuh setelah mendapatkan hasil negatif dalam dua kali pemeriksaan bertambah 131 menjadi 1.522. Sementara itu kasus meninggal dunia bertambah 8 menjadi 792.



















