HeadLine.co.id (Yogyakarta) – Dalam rangka penanggulangan dan pencegahan penyebaran virus Corona (Covid-19) di Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Srikandi DIY mengadakan kegiatan bakti sosial.
Srikandi DIY merupakan gabungan dari Polwan Polda DIY, prajurit wanita TNI yang terdiri dari Kowad, Wara dan Kowal melaksanakan kegiatan bakti sosialnya di Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Piyungan, Kamis (16/4/2020).
Baca juga: Terjadi Peningkatan Covid-19, Menkes Setujui Usulan PSBB Kota Makassar
Kabid Humas Polda DIY Kombes Pol. Yuliyanto menjelaskan, bahwa sinergitas Polwan dan Wanita TNI ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Kartini dimasa pandemi covid-19 yang diinisiasi dan didukung penuh oleh ibu asuh Polwan Polda DIY Ny. Dhani Asep Suhendar.

“Sebagai pelaksana kegiatan, para Srikandi-srikandi DIY dipimpin langsung dari masing-masing matra yaitu Pakor Polwan Polda DIY AKBP Verena, Kasubkoor Kowad Mayor Suwati, Letda Susi dr Wara dan Pelda Heni dari Kowal.” ujar Kabid Humas Polda DIY Kombes Pol Yuliyanto yang diterima Headline.co.id, Jumat (17/04/2020).
Baca juga: Terungkap, 46 Tenaga Kesehatan di Jawa Timur Terinfeksi Corona, 1 Orang Meninggal
Kegiatan sosial kali ini menyasar masyarakat yg kurang beruntung, yang menggantungkan hidupnya dari sampah yaitu pemulung dan tukang sampah di TPST Piyungan.
Baca juga: Erick Thohir Prihatin 90% Bahan Baku Industri Obat di Indonesia Masih Impor
Melihat masih minimnya penggunaan masker di tempat tersebut maka barang yang disumbangkan berupa 3000 masker kain, handsanitezer dan 125 paket sembako yang berisi 5 kg beras, 1 kg terigu dan mie instan.
Baca juga: 46 Nakes di Semarang Positif Corona, Pemprov Jateng Siapkan Hotel untuk Isolasi
“Selain membagikan sembako, para Srikandi ini juga mensosialisasikan cara mencuci tangan yang benar dan tepat, pola hidup sehat, physical distansing dan wajib gunakan masker.” Pungkas Kombes Pol Yuliyanto.




















