Healine.co.id (Berita Daerah Gunungkidul) ~ Kejahatan seksual kembali mengguncang Kabupaten Gunungkidul. Kali ini, seorang ayah tiri berinisial KM (48) tega mencabuli anak tirinya sendiri secara berulang kali. Perbuatan bejat ini terungkap setelah korban memberanikan diri menceritakan kejadian pahit yang dialaminya kepada ibunya.
Kasat Reskrim Polres Gunungkidul, AKP Achamd Mirza, saat dikonfirmasi membenarkan adanya kasus tersebut. “Pelaku telah kami amankan dan saat ini sedang menjalani pemeriksaan intensif,” ujar AKP Achamd.
Achamd menuturkan bahwa berdasarkan keterangan dari pelapor (Ibu Korban), pelaku melakukan perbuatan keji tersebut sebanyak tiga kali.
Pencabulan pertama kali terjadi pada tahun 2023 dan terulang beberapa kali di kediaman mereka yang terletak di Kapanewon Patuk.
Pihak kepolisian masih terus mendalami motif di balik aksi keji yang dilakukan oleh KM. “Saat ini pelaku sudah kita tahan guna proses hukum lebih lanjut,” tambah AKP Achamd.
Baca juga: Update! Kecelakaan Masuk Sungai di Jalan Samas: Korban Kedua Ditemukan, Polisi Masih Dalami Penyebab
















