HeadLine.co.id (Yogyakarta) – Wabah virus Corona (Covid-19) menjadi perhatian penting bagi negara di seluruh dunia termasuk di Indonesia. Berdasarkan data yang dihimpun hingga Senin 13 April 2020 pukul 12.00 WIB, diketahui pasien positif Corona di Tanah Air sudah mencapai jumlah 4.557 kasus dan sebanyak 399 orang meninggal dunia serta 380 orang dipastikan sembuh.
Diantara 399 korban yang meninggal dunia ada 31 tenaga medis yang wafat karena wabah ini, mereka berada di garda terdepan dalam menangani para pasien Corona. Salah satu penyebab para tenaga medis terpapar virus ini adalah keterbatasan alat pelindung diri (APD) di Rumah Sakit.
Hal ini seperti yang dijelaskan oleh Dirjen Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Bambang Wibowo beberapa waktu lalu. “kebutuhan APD sangat tinggi di tengah pandemi tapi stok terbatas.” ujar Bambang.
Dalam rangka memberikan dukungan kepada tenaga medis di Indonesia, alumni Akademi Kepolisian angkatan 1987 Rekonfu memberikan bantuan APD ke beberapa rumah sakit. Rekonfu merupakan alumni Akpol angkatan tahun 1987.
Baca juga: Bripka Jerry Kubur Jenazah Pasien Corona di Minahasa Utara, Kapolri Beri Hadiah Sekolah Perwira
Mantan Kapolri yang saat ini menjabat Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI Jenderal Pol (Purn) Prof Drs. Tito Karnavian, MA, Ph.D., dan Kapolda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Irjen Pol Drs Asep Suhendar, M.Si., juga merupakan bagian dari Rekonfu.
Salah satu kegiatan pemberian bantuan APD ini dilakukan di rumah sakit yang berada di Yogyakarta. Keempat rumah sakit tersebut adalah RSUP dr. Sardjito, RSUD Sleman, RSPAU dr. S. Hardjolukito dan RS Bhayangkara Polda DIY.
Baca juga: Kejati Sumut Amankan Lahan Milik PT KAI yang Dikuasai Warga Kesawan Medan
Selain APD dalam paket bantuan itu juga terdapat kebutuhan makanan dan susu. Bantuan diserahkan langsung kepada pihak rumah sakit oleh perwakilan dari Rekonfu AKBP Dwi Astuti, BA yang merupakan salah satu istri dari alumni Rekonfu didampingi Polisi Wanita (Polwan) beserta anggota Kepolisian, Senin (13/4). Kegiatan ini juga serentak dilakukan di wilayah Kalimantan Barat, Bengkulu, Sumatera Selatan, dan Jawa Timur.
Marsekal Pertama TNI dr. Djunadi, M.S., Sp.K.P. selaku Kepala RSPAU dr. S Hardjolukito menyampaikan ucapan terimakasih dan mengapresiasi kepada alumni Akpol tahun 1987 Rekonfu dan berharap ini menjadi salah satu bentuk dukungan yang luar biasa kepada para tenaga medis yang berada di garda depan dalam penanganan pasien Corona.
Baca juga: Kapolri: Eks Wakapolda DIY Yang Kini Menjabat Deputi Penindakan di KPK Tetap Anggota Polri
Pada saat yang bersamaan Yayasan Kemala Bhayangkari dan Polwan Polda DIY juga memberikan bantuan APD, makanan dan susu kepada paramedis di rumah sakit di wilayah Yogyakarta. Hal ini sebagai bentuk dukungan yang diberikan kepada tenaga medis. Bantuan juga diserahkan langsung kepada pihak rumah sakit.
Bagian Hukum dan Humas RSUP dr. Sardjito, Lucky Isti Gupita Sari, SH menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bhayangkari, Yayasan Kemala Bhayangkari dan Polwan Polda DIY yang telah memberikan bantuan berupa APD dan makanan. Hal ini sangat dibutuhkan para tenaga medis di RS dr. Sarjito khususnya.



















