Headline.co.id, Bantul ~ Sebuah kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi di Jalan Manggung RT 07, Kalurahan Wukirsari, Kapanewon Imogiri, Kabupaten Bantul, pada Minggu (25/1/2026) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB. Satu unit mobil Honda Brio dengan nomor polisi B 1835 FZW hilang kendali dan masuk ke area persawahan. Peristiwa tersebut melibatkan dua orang penumpang yang dilaporkan selamat dengan luka ringan.
Informasi kejadian disampaikan oleh Kasi Humas Polres Bantul, Iptu Rita Hidayanto, kepada headline.co.id secara tertulis. Petugas Bhabinkamtibmas bersama warga setempat segera mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan penanganan awal dan pengamanan tempat kejadian perkara (TKP).
Menurut keterangan kepolisian, kecelakaan terjadi saat mobil Honda Brio yang dikendarai ER (31), warga Sitimulyo, Piyungan, Bantul, bersama rekannya ANGGA RA (26), warga Wukirsari, Imogiri, melaju di ruas jalan Manggung. Dalam kondisi tertentu, kendaraan diduga kehilangan kendali sehingga keluar jalur dan masuk ke area sawah di sekitar lokasi.
“Bhabinkamtibmas Wukirsari Bripka Chrismawan Adi Nugroho melaksanakan patroli dan mendatangi TKP laka tunggal di Jalan Manggung RT 07, Wukirsari, Imogiri, Bantul,” tulis Iptu Rita Hidayanto dalam laporan tertulisnya.
Ia menjelaskan, satu unit kendaraan bermotor roda empat mengalami kecelakaan tanpa melibatkan kendaraan lain.
“Satu unit KBM Honda Brio nomor polisi B 1835 FZW mengalami laka tunggal. Mobil yang dikendarai ER (31) bersama ANGGA RA (26) hilang kendali hingga masuk ke area sawah,” lanjutnya.
Sejumlah warga masyarakat dan Bhabinkamtibmas Wukirsari turut berada di lokasi untuk membantu proses evakuasi dan memastikan situasi tetap aman. Beruntung, kedua korban tidak mengalami luka berat. “Kondisi korban selamat, hanya mengalami luka ringan,” jelas Iptu Rita.























