Headline.co.id, Bantul ~ Kecelakaan lalu lintas melibatkan mobil Suzuki Ertiga dan dump truk terjadi di Jalan Ahmad Yani, tepatnya di U-Turn Modalan, Dusun Modalan, Banguntapan, Bantul, Sabtu (10/1) sekitar pukul 08.30 WIB. Insiden ini mengakibatkan satu penumpang mengalami luka ringan dan kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp5 juta. Peristiwa bermula saat kedua kendaraan melaju dari arah utara menuju selatan, kemudian dump truk berupaya berputar arah di lokasi yang jaraknya dengan lampu lalu lintas cukup dekat. Akibat jarak yang sempit, pengemudi mobil di belakang tidak sempat menghindar sehingga terjadi tabrakan.
Kasi Humas Polres Bantul, Iptu Rita Hidayanto, menjelaskan kecelakaan melibatkan Kbm Suzuki Ertiga nomor polisi H-1099-HO dan Kbm Hino Dump Truk AB-8929-FU.
“Pengemudi dump truk bermaksud berputar arah karena jarak dengan lampu lalu lintas dekat. Pengemudi Suzuki Ertiga yang berada di belakang tidak mampu menghindar dan menabrak bodi belakang kanan dump truk,” tulis Iptu Rita Hidayanto dalam keterangan resminya kepada headline.co.id.
Berdasarkan data kepolisian, pengemudi Suzuki Ertiga berinisial MUI (18), warga Bandungan, Kabupaten Semarang, tidak mengalami luka. Namun penumpang mobil tersebut, LA (17), mengalami luka lecet pada tangan serta memar di wajah dan menjalani perawatan jalan.
Sementara itu, pengemudi dump truk berinisial GYP (33), warga Manisrenggo, Klaten, serta penumpangnya AS (27), warga Jogonalan, Klaten, dilaporkan tidak mengalami luka.
Kronologi kejadian bermula ketika kedua kendaraan melaju di jalur cepat dari arah utara ke selatan. Posisi Suzuki Ertiga berada di lajur tengah di belakang dump truk. Saat tiba di lokasi kejadian, dump truk melakukan manuver putar arah. Jarak yang terlalu dekat membuat pengemudi Ertiga tidak sempat mengerem atau menghindar, sehingga bagian depan mobil menabrak bodi belakang kanan dump truk.
Dua orang saksi di lokasi kejadian, yakni Martono atau Adi Purnomo (57), warga Pringgolayan, Banguntapan, serta Hardi (43), warga Ngabean, Karangasem, Ponjong, Gunungkidul, turut memberikan keterangan kepada petugas di lapangan.
Akibat benturan tersebut, Suzuki Ertiga mengalami kerusakan cukup parah pada bagian bodi depan yang ringsek dan pecah, serta airbag mengembang. Sementara dump truk mengalami kerusakan pada bagian slebor belakang kanan yang ringsek. Total kerugian materiil diperkirakan sekitar Rp5.000.000.




















