Headline.co.id, Bangunan ~ Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Siak, Mahadar, melakukan kunjungan ke Pasar Kampung Sialang Sakti di Kecamatan Dayun untuk meninjau kerusakan yang terjadi. Pasar tersebut mengalami kerusakan parah akibat diterjang angin puting beliung beberapa waktu lalu. Kerusakan ini diperparah oleh usia bangunan yang sudah tua, dengan banyak atap yang lapuk dan terkelupas, sehingga membahayakan pedagang dan masyarakat yang berbelanja.
Udo, seorang pedagang sekaligus tokoh masyarakat di Pasar Dayun, mengungkapkan bahwa sejak bencana terjadi, aktivitas jual beli di pasar tersebut menurun drastis. “Warga sini lebih memilih belanja di pasar kaget di Dayun. Sejak musibah kemarin, los pedagang banyak yang rusak, tak bisa jualan,” kata Udo pada Selasa (25/11/2025).
Di hadapan Sekda, Udo berharap agar pemerintah daerah memberikan perhatian untuk membangun kembali pasar tersebut agar lebih layak dan memenuhi standar yang dibutuhkan. “Pasar makin sepi, pendapatan pun sepi. Kami berharap ada solusi dari pemerintah,” tambahnya.
Menanggapi aspirasi pedagang, Mahadar menegaskan bahwa seluruh masukan akan dibawa dalam pembahasan bersama Bupati Siak untuk merumuskan langkah penanganan. “Masukan ini akan kami bahas untuk dicarikan solusinya, agar masyarakat dan pedagang bisa kembali berjualan di pasar ini,” ujar Mahadar.
Dalam kunjungannya, Sekda bersama perangkat daerah juga melakukan pengecekan langsung untuk memastikan kondisi lapangan dan menentukan tindak lanjut perbaikan. “Melihat kondisi bangunan, kita berharap pasar ini dapat dibangun secara permanen agar para pedagang nyaman berjualan dan pembeli juga merasa aman,” kata Mahadar.




















