Headline.co.id (Bantul) ~ Tim Penjinak Bom (Jibom) Detasemen Gegana Satbrimob Polda DIY melaksanakan disposal atau peledakan terhadap sebuah granat aktif yang ditemukan warga di wilayah Wirokerten, Banguntapan, Bantul, pada Sabtu pagi (14/6/2025). Kegiatan peledakan dilakukan di Lapangan Voli Tobratan, RT 03 Wirokerten, dengan protokol keamanan ketat.
Baca juga: Kecelakaan di Depan Apotek Fiki Banguntapan, Satu Pengendara Alami Patah Tulang Serius
Peledakan dilakukan sekitar pukul 07.30 hingga 09.00 WIB di lokasi yang telah disterilkan dari aktivitas warga. Lubang sedalam sekitar satu meter digali terlebih dahulu sebagai bagian dari prosedur keamanan guna meminimalisir risiko ledakan.
“Granat tersebut diduga merupakan sisa zaman perang yang sudah digunakan namun gagal meledak. Hal ini diketahui dari tidak adanya penarik atau picu pada benda tersebut,” terang AKP Hendro, salah satu petugas yang menangani disposal, dalam keterangan tertulis yang diterima headline.co.id.
Menurut keterangan Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana, penemuan granat oleh warga langsung dilaporkan ke Polsek Banguntapan, dan dengan sigap ditindaklanjuti secara berjenjang hingga melibatkan tim Gegana.
Baca juga: Pelajar Temukan Benda Diduga Granat di Lapangan Voli Tobratan, Gegana Polda DIY Lakukan Evakuasi
“Petugas Gegana mengapresiasi langkah cepat warga yang melapor, sehingga potensi bahaya dapat segera diatasi,” ungkap AKP Jeffry.
Proses peledakan berjalan lancar tanpa hambatan. Tidak ada korban maupun kerusakan lingkungan yang dilaporkan. Pihak kepolisian dan tim Gegana memastikan bahwa area sekitar telah disterilkan sebelum peledakan dilakukan, guna menjaga keselamatan masyarakat.
Baca juga: Dukung Lingkungan dan Ekonomi, TPST D’joyo Lestari Resmi Dibangun di Tuban





















