Mahasiswa KKN Universitas Alma Ata Sosialisasikan Penggunaan Obat Saat Puasa di MAN 1 Bantul ~ Headline.co.id (Bantul). Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Universitas Alma Ata Yogyakarta dari kelompok Gunungsaren Lor dan Puluhan Kidul menggelar sosialisasi tentang penggunaan obat saat puasa di MAN 1 Bantul. Bertempat di Masjid lantai 2 sekolah tersebut, kegiatan ini dihadiri sekitar 400 siswa kelas 10 dan 11 serta para guru dilaksanakan pada Senin (10/3).
Acara dibuka dengan sambutan Kepala Sekolah MAN 1 Bantul, Ibu Umaryati, S.Pd., yang mengapresiasi inisiatif mahasiswa KKN dalam memberikan edukasi kesehatan kepada siswa.
“Kami sangat menghargai inisiatif mahasiswa KKN ini. Semoga informasi yang diberikan bermanfaat bagi siswa agar dapat berpuasa dengan sehat,” ujarnya.
Ketua kelompok KKN, Muin Musafik, turut memberikan sambutan inspiratif. Ia menekankan pentingnya pengetahuan mengenai kesehatan selama Ramadan agar siswa tetap bisa menjalankan puasa dengan baik.
Baca juga: Tabrakan Beruntun di Jalan Daendels Kulon Progo, Satu Orang Meninggal Dunia
“Kami berharap sosialisasi ini dapat memberikan pengetahuan yang berguna dan membantu siswa memahami cara menjaga kesehatan selama bulan Ramadan. Dengan pengetahuan yang tepat, kita bisa menjalani puasa dengan lebih baik dan tetap sehat,” ungkap Muin Musafik.
Kegiatan sosialisasi diawali dengan pemaparan materi oleh Ninda Fatmala mengenai makna bulan Ramadan dan manfaatnya. Dalam paparannya, ia menjelaskan bahwa Ramadan bukan hanya sekadar ibadah, tetapi juga memiliki manfaat kesehatan seperti meningkatkan disiplin diri dan daya tahan tubuh.
Selanjutnya, Riski Efendi menyampaikan materi tentang obat yang tidak membatalkan puasa serta cara penggunaannya. Ia menekankan bahwa pemahaman mengenai konsumsi obat yang tepat sangat penting agar tidak mengganggu ibadah puasa.
Sosialisasi ini semakin menarik dengan adanya sesi tanya jawab yang interaktif. Para siswa aktif bertanya dan berbagi pengalaman seputar puasa dan kesehatan. Untuk meningkatkan antusiasme, mahasiswa KKN memberikan hadiah kecil kepada siswa yang berpartisipasi aktif.
Sebagai bentuk apresiasi dan simbol kerja sama, mahasiswa KKN menyerahkan plakat kepada pihak sekolah. Kegiatan ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kesadaran kesehatan di kalangan siswa tetapi juga mempererat hubungan antara mahasiswa KKN dan MAN 1 Bantul.
Dengan suksesnya kegiatan ini, pihak sekolah berharap sosialisasi serupa dapat terus dilakukan di masa mendatang guna mendukung perkembangan siswa dalam memahami pentingnya kesehatan saat berpuasa.
Baca juga: Polisi Beberkan Kronologi Video Viral Pelajar Di Sabet Celurit di Pom Kretek Jalan Parangtritis





















