Aktivitas Sekolah SDN 05 Manggarai Tetap Lancar, Pengungsi Tempati Fasilitas Sekolah
Jakarta, Headline.co.id – Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta memastikan kegiatan belajar mengajar (KBM) di SDN 05 Manggarai tidak terganggu meski sekolah itu menjadi lokasi pengungsian korban kebakaran.
“Insya Allah KBM siswa-siswi SDN 05 Manggarai tidak akan terpengaruh, sekolah tetap berjalan seperti biasa,” ujar Kepala Dinsos DKI Jakarta, Premi Lasari, Selasa (26/4/2023).
Premi meninjau SDN 05 Manggarai untuk memastikan ketersediaan bantuan bagi pengungsi. Ia mengatakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan (Disdik) DKI untuk meminjam fasilitas sekolah.
“Kami meminjam musala, teras, dan aula sekolah untuk digunakan para pengungsi,” kata Premi.
Meski sekolah menjadi lokasi pengungsian, Premi memastikan KBM tetap dapat dilaksanakan. Ia memprioritaskan kalangan lansia dan anak-anak untuk menempati ruangan dalam sekolah demi kenyamanan.
“Kami fokuskan anak-anak dan lansia untuk masuk ke dalam gedung. Aula sekolah juga akan disiapkan untuk mereka,” imbuh Premi.
Dinas Sosial DKI juga bekerja sama dengan Dinas Kesehatan DKI, karang taruna, dan BPBD DKI untuk memenuhi hak-hak pengungsi.
Suku Dinas Kesehatan Jakarta Selatan membuka tiga posko layanan medis di RW 06 dan RW 12 Kelurahan Manggarai. Layanan meliputi pemeriksaan kesehatan, pemberian obat, dan pengobatan trauma (trauma healing), terutama bagi anak-anak.
Posko kesehatan tersebut beroperasi 24 jam dengan mekanisme pembagian tugas menjadi tiga shift per hari, melibatkan dua tenaga kesehatan di setiap shift.
Sebelumnya, kebakaran melanda permukiman di Jalan Remaja 5, Manggarai, pada Selasa dini hari sekitar pukul 02.30 WIB. Sebanyak 3.332 warga dari 1.172 KK terpaksa mengungsi ke SDN 05 Manggarai.
sumber: https://www.antaranews.com/berita/4258519/jadi-lokasi-pengungsian-kbm-di-sdn-05-manggarai-tetap-berjalan-normal.






















