Headline.co.id (Jakarta) ~ Sebuah keluhan serius muncul dari seorang penumpang bus Rosalia Indah melalui akun Twitternya (X), @widino, yang kehilangan barang berharga saat perjalanan dari Wonosobo menuju Jakarta. Kejadian ini menimbulkan pertanyaan serius terkait tanggung jawab perusahaan terhadap kehilangan barang penumpang, peristiwa ini membuat netizen memperbincangkan tentang bus Rosalia Indah sehingga menjadi tranding di media sosial twitter tersebut.
Cerita dimulai ketika penumpang tersebut, yang biasa membawa tasnya terus-menerus tanpa pernah meninggalkannya di bus, curiga setelah tasnya tidak bisa dibuka dengan mudah di Pool Ciputat. Pada awalnya, tas tersebut masih terkunci saat di Rest Area Kedung Roso, tetapi setelah sampai di rumah, isi tasnya telah diganti dengan buku.
Baca juga: Terdapat 5 Pasien Terpapar Covid-19 di Jogja, Dinkes Akan Lakukan Tracing
Penumpang segera melaporkan kejadian ini kepada customer service Rosalia Indah melalui telepon dan mendapat jawaban yang mengejutkan, “barang tanggung jawab penumpang.” Penumpang merasa kesal dan curiga terhadap kemungkinan keterlibatan komplotan antara penumpang dan kru bus.
Kejadian ini semakin mencurigakan karena penumpang melaporkan adanya orang mencurigakan yang tidak terlihat seperti crew bus, tetapi lebih mirip teman dari crew. Orang tersebut terlihat bolak-balik di dalam bus dan beberapa kali disuruh pindah tempat duduk oleh crew.
Barang-barang berharga yang hilang termasuk iPad Pro 2020 beserta aksesori dan satu tas yang berisi berbagai charger. Penumpang juga mengungkapkan bahwa barang hilang tidak dapat dilacak melalui Find My iPad.
Baca juga: Ternyata Ini Alasan Jusuf Kalla Dukung Amin di Pilpres 2024
Kejadian serupa juga dilaporkan oleh korban lain yang kehilangan laptopnya dengan modus yang sama, yaitu pertukaran dengan buku resleting yang dilem.
Penumpang mengecam respons customer service Rosalia Indah yang terkesan tidak serius dan langsung menyatakan bahwa kehilangan bukan tanggung jawab perusahaan. Hal ini membuat penumpang semakin emosi dan merasa tidak mendapat keadilan.
Kejadian ini mencuatkan pertanyaan serius terkait keamanan dan keterlibatan oknum di dalam bus Rosalia Indah. Dengan adanya laporan serupa sebelumnya, penumpang mempertanyakan langkah-langkah keamanan yang diambil oleh perusahaan untuk melindungi barang-barang berharga penumpang.
Baca juga: Presiden Jokowi Absen di Dies Natalis UGM, Ternyata ini Alasannya
hingga berita ini di publikasikan, Rosalia Indah belum memberikan tanggapan resmi atau membalas pesan kepada headline.co.id terkait kejadian ini. Tetapi, penumpang yang menjadi korban mengancam untuk tidak lagi menggunakan jasa Rosalia Indah jika kejadian serupa terulang kembali.
Berdasarkan pantauan Headline.co.id di akun resmi Rosalia Indah di Twitter (X), Manajemen PT Rosalia Indah Transport sedang melakukan proses investigasi lebih lanjut secara internal. Investigasi ini akan melibatkan awak bus di unit bus terkait yang sudah diagendakan untuk panggilan ke pusat guna mengikuti proses investigasi. PT Rosalia Indah Transport meminta maaf atas kejadian yang menimpa penumpang setia kami dan akan berkomitmen untuk menyelesaikan proses investigasi.
Terimakasih telah membaca Viral Kehilangan Barang di Bus Rosalia Indah, Penumpang Curiga Ada Komplotan Crew Terlibat semoga bisa bermanfaat dan jangan lupa baca berita lainnya di Headline.co.id atau bisa juga baca berita kami di Google News.
Baca juga: Sekjen PAN Angkat Suara Terkait Video Viral Zulhas Yang Diduga Nistakan Agama















