Headline.co.id, Batam ~ Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, memberikan apresiasi kepada Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) atas kerja sama yang solid dalam menjaga keamanan selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Batam. Berkat koordinasi yang baik dengan TNI-Polri dan pihak terkait lainnya, perayaan tersebut berlangsung aman dan kondusif.
Pernyataan ini disampaikan Amsakar setelah mengikuti video conference bersama Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo di Mapolresta Barelang pada Rabu (31/12/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya nasional untuk memastikan kesiapan pengamanan selama periode Natal dan Tahun Baru.
Dalam video conference yang terhubung langsung dari Gedung Polda Metro Jaya, Kapolri bersama para menteri dan pimpinan lembaga memantau secara real time kondisi pos pengamanan dan pos pelayanan di berbagai daerah, terutama di titik-titik strategis dengan mobilitas masyarakat yang tinggi.
Wali Kota Batam menegaskan bahwa Pemerintah Kota Batam terus memperkuat koordinasi dengan semua unsur pengamanan. Pemerintah Kota Batam bersama Forkopimda bersinergi dengan TNI-Polri dan seluruh pemangku kepentingan untuk memastikan pengamanan Natal dan Tahun Baru berjalan optimal.
“Kami mengapresiasi dedikasi seluruh petugas yang tetap siaga selama masa libur Nataru. Sinergi yang kuat ini menjadi kunci menjaga Batam tetap aman dan kondusif,” ujar Amsakar.
Pengecekan pengamanan dilakukan di empat pos wilayah hukum Polresta Barelang, yaitu Pos Pam Pelabuhan Bintang 99, Pos Pam Fanindo Batam Centre, Pos Pam Pelabuhan Batam Centre, dan Pos Pam Engku Puteri Batam Centre.
Dengan pengamanan terpadu serta koordinasi lintas sektor, Pemerintah Kota Batam optimistis perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 berlangsung aman, tertib, dan kondusif. (Yogi Septiyan/eyv)








