Headline.co.id (Bantul) ~ Warga Dusun Jodog, Gilangharjo, Pandak, Bantul, digemparkan dengan penemuan mayat seorang pria di dalam rumah pada Senin (11/8/2025) sore. Korban diketahui bernama Hadi Susanto (60), seorang wiraswasta asal Kuncen, Pakuncen, Wirobrajan, Yogyakarta.
Baca juga: Hilang Kendali di Tikungan, Grandmax Tabrak Delineator dan Pohon di Panjatan Begini Kronologinya
Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana, dalam keterangan tertulis kepada headline.co.id menjelaskan bahwa korban pertama kali ditemukan sekitar pukul 17.30 WIB.
“Penemuan ini bermula ketika dua saksi, Ari Prastowo (34) dan Muhadi (57), mencium bau menyengat dari rumah korban. Saksi pertama kemudian naik ke atap untuk melihat kondisi di dalam, dan mendapati korban sudah tergeletak di atas kasur dalam posisi terlentang,” ungkap Jeffry.
Baca juga: Hendak Menyeberang, Warga Pacarejo Tewas Tertabrak Mobil di Jalan Baron Gunungkidul
Menurut keterangan saksi, korban tinggal seorang diri setelah bercerai. Interaksi terakhir korban dengan warga terjadi pada Jumat (8/8/2025), saat ia membeli obat pernapasan dan diarahkan menuju apotek. Sejak itu, tidak ada lagi yang melihatnya.
Setelah menerima laporan dari warga, aparat Polsek Pandak bersama tim Inafis Polres Bantul dan tenaga medis dari puskesmas setempat langsung melakukan pemeriksaan. “Hasil pemeriksaan memastikan tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban,” tegas Jeffry.
Usai pemeriksaan, jenazah korban diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.
Baca juga: Gara-Gara Ucapan Saat Lomba Mancing, Rumah Warga Piyungan Diteror Botol Bensin

















