Headline.co.id: Polda Metro Jaya Kerahkan 2.335 Personel Amankan Laga Timnas vs Australia
Jakarta – Dalam rangka mengamankan pertandingan Timnas Indonesia melawan Australia pada babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa (10/9), Polda Metro Jaya telah menurunkan 2.335 personel gabungan.
“Kami menurunkan 2.335 personel gabungan untuk pengamanan pertandingan,” ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi, di Jakarta, Senin.
Personel gabungan tersebut terdiri dari unsur TNI, Polri, serta Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta yang meliputi Dinas Pemadam Kebakaran, Dinas Perhubungan, dan Satpol PP.
Terkait rekayasa lalu lintas, Ade Ary menjelaskan bahwa akan diterapkan secara situasional sesuai dinamika di lapangan. “Masyarakat yang tidak punya keperluan di sekitar GBK saat pertandingan berlangsung dihimbau untuk mencari jalur alternatif,” ujarnya.
Petugas keamanan juga akan melakukan pemeriksaan ketat di pintu masuk area GBK untuk memastikan tidak ada suporter yang membawa senjata tajam atau suar (flare). Penonton juga diimbau untuk membawa barang bawaan sesuai peraturan yang berlaku.
“Bagi yang sudah membeli tiket, kami minta untuk tertib dan menunjukkan perilaku baik sebagai warga negara Indonesia,” imbau Ade Ary.
sumber: https://www.antaranews.com/berita/4320235/2335-personel-gabungan-amankan-laga-timnas-indonesia-vs-australia.




















