Lima Kendaraan Terlibat Kecelakaan Maut di Jakarta Utara, Tujuh Orang Tewas
Headline.co.id, Jakarta – Tujuh orang dinyatakan meninggal dunia dalam kecelakaan beruntun yang melibatkan lima kendaraan di Jalan Plumpang Semper, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, pada Rabu sore.
Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Metro Jakarta Utara Kompol Donni Bagus Wibisono mengungkapkan, tiga unit roda dua, satu angkot, dan satu unit mobil losbak terlibat dalam kecelakaan tersebut.
“Dugaan awal penyebab kecelakaan beruntun ini serangan jantung yang dialami sopir truk tangki,” kata Donni.
Kepala Seksi Operasional (Kasiops) Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu Gatot Sulaeman menjelaskan, ada dua korban tambahan yang meninggal dunia, yaitu Siti Mariah (31) dan Lina Ruslina (50).
“Siti Maisarah meninggal saat mendapatkan perawatan medis di RS Koja, sedangkan Lina Ruslina merupakan korban yang terjepit di bawah mobil truk,” jelas Gatot.
Sebelumnya, tiga korban meninggal dunia di lokasi kejadian, yaitu pengemudi truk minyak Sawiji (57), pengendara motor Sri Rahmawati (36), dan seorang pelajar SMP berusia 14 tahun yang belum diketahui identitasnya.
Selain korban meninggal dunia, ada juga 13 korban luka-luka yang telah dilarikan ke rumah sakit terdekat.
“Kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah dievakuasi, namun antrean panjang kendaraan masih terjadi di lokasi kejadian,” ujar Donni.
Saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pasti terjadinya kecelakaan.
sumber: https://www.antaranews.com/berita/4309135/lima-kendaraan-terlibat-kecelakaan-beruntun-di-jakarta-utara.





















