Liverpool Amankan Jasa Chiesa dari Juventus
Jakarta – Publik sepak bola dihebohkan dengan kabar bergabungnya pemain internasional Italia, Federico Chiesa, ke Liverpool. The Reds berhasil merampungkan kesepakatan dengan Juventus pada Kamis (29/8/2024) dengan mahar senilai 12,5 juta pound.
Pemain berusia 26 tahun itu dikontrak selama empat musim. Dari total nilai transfer, 10 juta pound merupakan biaya dasar sementara 2,5 juta pound menjadi bonus berdasarkan penampilannya di Anfield.
“Saya langsung menyetujui karena saya tahu betul sejarah klub ini. Saya memahami artinya bagi para fans,” ujar Chiesa dikutip dari laman resmi Liverpool.
“Saya sangat gembira dan tidak sabar untuk memulai petualangan baru ini,” tambahnya.
Chiesa merupakan salah satu pemain bintang di Eropa, yang turut membawa Italia menjuarai Piala Eropa 2020. Namun, kariernya sempat terhambat akibat cedera ligamen ikat pada Januari 2022 dan sejumlah masalah kebugaran lainnya.
Kedatangan Chiesa diharapkan dapat menambah kekuatan lini depan Liverpool yang sudah diperkuat oleh Mohamed Salah, Diogo Jota, Luis Diaz, Darwin Nunez, dan Cody Gakpo.
Chiesa memasuki tahun terakhir kontraknya di Juventus dan sempat diparkir oleh pelatih baru Bianconeri, Thiago Motta, dalam dua laga pembuka musim ini.
Rekrutan baru Liverpool ini akan menjadi pemain kedua yang didatangkan di bursa transfer musim panas ini. Sebelumnya, The Reds telah menyepakati kesepakatan untuk mendatangkan kiper Georgia, Giorgi Mamardashvili, dari Valencia, yang akan bergabung pada musim depan.
sumber: https://www.antaranews.com/berita/4296019/liverpool-datangkan-penyerang-italia-federico-chiesa-dari-juventus.





















