Headline.co.id (Jakarta) ~ Klub Liga Inggris Tottenham Hotspur dikabarkan telah merampungkan proses transfer bek muda asal Jepang, Kota Takai, dari Kawasaki Frontale. Kabar ini pertama kali diungkap oleh jurnalis kenamaan Fabrizio Romano pada Selasa (24/6).
Dalam laporannya, Romano menyebut bahwa Tottenham menyepakati nilai transfer sebesar 5 juta euro atau setara dengan Rp95 miliar untuk mendatangkan Takai. Nominal tersebut menjadikan pemain berusia 20 tahun ini sebagai rekrutan termahal asal Jepang yang langsung diboyong dari kompetisi J League.
“Deal telah tercapai. Kota Takai akan segera bergabung dengan Tottenham dari Kawasaki Frontale dengan biaya 5 juta euro,” tulis Romano melalui akun media sosialnya.
Takai dijadwalkan tiba di London bulan depan dan akan langsung masuk dalam skuad utama yang saat ini ditangani Thomas Frank. Kehadirannya menambah kedalaman di lini belakang Spurs yang sebelumnya telah dihuni oleh nama-nama seperti Cristian Romero, Micky van de Ven, Kevin Danso, dan Radu Dragusin.
Baca juga: RSIY PDHI Jadi Garda Medis Kejurnas Gelora Taekwondo Indonesia 2025 di GOR Amongrogo Jogja
Takai sendiri bukan nama asing di level internasional. Ia telah dua kali memperkuat tim nasional Jepang senior dan menjalani debutnya dalam laga kualifikasi Piala Dunia melawan Tiongkok pada September tahun lalu. Penampilannya yang impresif membuatnya menjadi sorotan publik sepak bola Asia.
Selain itu, pemain bertinggi 186 cm ini juga berperan penting dalam keberhasilan Kawasaki Frontale merebut trofi Piala Super Jepang 2024. Atas kontribusinya tersebut, Takai dinobatkan sebagai Pemain Muda Terbaik Jepang tahun 2024.
Dengan bergabungnya Takai ke Tottenham, klub asal London Utara itu menunjukkan keseriusannya dalam meregenerasi lini pertahanan sekaligus memperluas jejaring scouting mereka di kawasan Asia.
Baca juga: Gairahkan Semangat Sportivitas, Wali Kota Tidore Buka Turnamen Kapolresta Cup I 2025





















