Headline.co.id (Bantul) ~ Takdir Tuhan memang kerap menghadirkan kejutan manis dalam hidup manusia. Itulah yang dialami oleh Bripda Hanan Nur Alim, seorang anggota polisi yang bertugas di Satsamapta Polres Bantul. Kisah cintanya dengan M.M. Amara Tiara Devi, seorang warga yang pernah datang ke Polres Bantul untuk mengurus Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), kini menjadi perbincangan hangat.
Baca juga: Pria Asal Klaten Ditemukan Meninggal Dunia Akibat Gantung Diri di Parangtritis
Cerita ini berawal dari pertemuan pertama mereka di Polres Bantul. Kala itu, Amara datang untuk mengurus SKCK sebagai salah satu syarat melamar pekerjaan. Tanpa disangka, momen tersebut menjadi awal dari perjalanan cinta keduanya. Hal ini terungkap dalam sidang Badan Pembantu Penasehat Perkawinan Perceraian dan Rujuk (BP4R) yang harus dilalui anggota Polri sebelum melangsungkan pernikahan.
“Bertemu di Polres, saat dia (calon istri) membuat SKCK untuk mendaftar pekerjaan,” ungkap Bripda Hanan saat menjawab pertanyaan dalam sidang BP4R.
Usai pertemuan pertama itu, komunikasi antara Hanan dan Amara terus berlanjut. Hubungan mereka pun semakin dekat hingga keduanya sepakat untuk melangkah ke jenjang pernikahan.
Baca juga: Diduga Mengantuk, Truk Tronton Alami Kecelakaan Tunggal di Simpang Dalangan Kulon Progo
“Karena kami merasa cocok satu sama lain, kami putuskan untuk menikah,” tambah Hanan.
Kisah cinta mereka mendapat tanggapan positif dari banyak pihak, termasuk Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana, yang turut membenarkan kabar bahagia tersebut.
“Iya benar, polisi itu bernama Bripda Hanan Nur Alim yang berdinas di Satsamapta Polres Bantul, sementara calon istrinya bernama M.M. Amara Tiara Devi,” kata Jeffry.
Jeffry juga menyampaikan bahwa pasangan ini telah menjalani sidang BP4R di Mapolres Bantul dan dijadwalkan akan melangsungkan akad nikah pada Februari 2025.
Baca juga: Polisi Ungkap Kronologi Kecelakaan Truck Vs Fortuner di Jalan Daendels Temon
“Rencananya, mereka akan melangsungkan pernikahan pada bulan depan,” terangnya.
Kisah cinta Bripda Hanan dan Amara menjadi bukti bahwa cinta bisa hadir di mana saja, bahkan di tempat yang tak terduga. Perjalanan mereka menginspirasi banyak orang bahwa pertemuan sederhana bisa berujung pada cerita indah di pelaminan.
Selamat kepada Bripda Hanan Nur Alim dan M.M. Amara Tiara Devi, semoga pernikahan mereka menjadi awal yang bahagia dan penuh berkah.
Baca juga: 3 Bus Bariwisata Asal Purworejo Alami Kecelakaan Beruntun di Kulon Progo, Kerugian Capai Rp 10 Juta




















