PLN Jakarta Targetkan Tambah 1.000 Tiang Listrik Berfungsi Charger Kendaraan Listrik
Jakarta – PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya berencana menambah 1.000 tiang listrik yang dilengkapi pengisi daya (charger) untuk kendaraan listrik. Hal ini bertujuan untuk memperluas akses energi terbarukan di ibu kota pada tahun 2024.
“Tahun ini, kami berencana menambahkan seribu titik tiang listrik dengan charger di Jakarta,” ujar General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran, di Kampus Institut Teknologi PLN Jakarta Barat, Senin.
Lasiran menjelaskan bahwa setiap tiang listrik akan dilengkapi dengan charger untuk mengisi daya kendaraan listrik. Inovasi ini merupakan upaya mengubah atau menambahkan fitur pada tiang listrik menjadi stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU).
“Saat ini, masih dalam tahap pengkajian dan perencanaan,” imbuhnya.
Rencananya, tiang-tiang listrik tersebut akan dipasang di tempat-tempat umum seperti halaman parkir, pusat perbelanjaan, dan area yang memiliki banyak lahan parkir. Rektor Kampus IT PLN, Iwa Garniwa M, menyambut baik terobosan yang dilakukan oleh PLN UID Jakarta Raya, termasuk mendirikan SPKLU di lingkungan kampus.
“Kami memiliki visi di bidang energi dan penerapan teknologi berwawasan lingkungan, sehingga ingin memberikan kontribusi,” ujar Iwa.
Kampus IT PLN berkomitmen terhadap pengembangan energi listrik, salah satunya dengan membangun laboratorium konversi bahan bakar minyak (BBM) ke listrik untuk motor. “Saat ini baru untuk motor, tapi ke depan juga akan dikembangkan untuk kendaraan mobil,” terangnya.
Sebelumnya, PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Persero mengumumkan rencana mengubah 2.000 tiang listrik menjadi SPKLU pada tahun 2024. Potensi jutaan tiang listrik yang dimiliki PLN dinilai dapat mempercepat pembangunan SPKLU dengan harga terjangkau.
sumber: https://www.antaranews.com/berita/4318935/pln-jakarta-tambah-1000-tiang-listrik-jadi-charger-kendaraan.


















