Mutiara Headline
banner 325x300
Kirim Berita Suara Pembaca
BeritaPemerintahTransportasi

Video: Inilah Fasilitas KA Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo Yang Bisa Kamu Nikmati

237
×

Video: Inilah Fasilitas KA Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo Yang Bisa Kamu Nikmati

Sebarkan artikel ini

Headline.co.id (Solo) ~ Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo beroperasi mulai Akhir Desember 2019, pengoperasian KA Bandara Adi Soemarmo tersebut ditandai dengan kegiatan soft louncing KA Bandara oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

Untuk tahap awal, rute kereta api tersebut adalah Bandara Adi Soemarmo menuju Stasiun Solo Balapan (pp) dengan jarak sejauh 12,9 km dan rata-rata waktu tempuh selama 20 menit. Ke depannya, juga akan dibuka dua rute tambahan, yaitu rute Bandara Adi Soemarmo menuju Yogyakarta dan Kutoarjo.

Baca juga : Video: Soft Launching KA Bandara Internasional Adi Soemarmo ini Pendapat Kemenhub

Jadwal keberangkatan dari Stasiun Solo Balapan (SLO) ke Stasiun Bandara Adi Soemarmo (SMO) dimulai pukul 04.25 WIB dan kereta terakhir pukul 23.14. Adapun jadwal keberangkatan dari Stasiun Bandara Adi Soemarmo ke Stasiun Solo Balapan dimulai pukul 04.53 WIB dan kereta terakhir pukul 23.42 WIB.

Satu rangkaian KA bandara yang terdiri dari 4 gerbong memiliki kapasitas 206 penumpang. KA Bandara Adi Soemarmo juga menyediakan kursi khusus penyandang disabilitas, lengkap dengan pengikat untuk kursi roda.

baca juga : Bangga, Adi Soemarmo Miliki Stasiun Kereta Pertama Yang Langsung Masuk Bandara

Setiap gerbong memiliki toilet ramah lingkungan, rak bagasi yang berada di dinding samping ruang penumpang, soket listrik, dan televisi layar datar. Selain itu, untuk menjaga keamanan penumpang, tiap gerbong juga dilengkapi kamera pengawas (CCTV).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Danto Setyawan selaku Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Kereta Api saat diwawancarai awak media.
Berita

HeadLine.co.id, (Klaten) – Direktorat Jenderal Perkeretaapian (Dirjenka) bersama PT KAI (Persero) Daop 6 Yogyakarta menggelar uji coba Kereta Api (KA) Bandara Internasional Adi Soemarmo (BIAS) dari Stasiun Klaten ke Stasiun…